Cara Alami Mengatasi Varises

Ilustrasi varises. (Istimewa)

Varises merupakan pembesaran atau pelebaran pembuluh darah vena yang terletak tepat di bawah permukaan kulit (vena superfisial) biasanya terjadi dikaki. Penyebab terjadinya penyakit varises adalah karena adanya pembendungan yang terjadi pada aliran darah pada pembuluh-pembuluh darah balik. Di dalam pembuluh darah vena memang terdapat katup-katup beruas. Katup ini berfungsi untuk menahan darah mengalir ke arah balik atau melawan arah. Ketika katup tidak bekerja sebagaimana mestinya maka aliran darah di dalam pembuluh darah vena menjadi tidak beraturan dan memicu pembengkakan dan dinding pembuluh darah yang akhirnya membuat pembuluh darah yang berada di tepi permukaan kulit muncul pada betis Anda.

Salah satu gejala varises adalah timbulnya tonjolan yang warnanya biru-biru dan juga berbelok-belok membentuk seperti sarang laba-laba pada permukaan kulit betis. Tentunya untuk wanita yang selalu memperhatikan penampilan sangat menggangu sekali saat memakai pakaian tertentu. Dan apabila varises tidak ditanggani dapat menyebabkan rasa sakit yang menyiksa pada betis , juga dapat memicu dari adanya penyumbatan darah serta meningkatkan resiko terjadinya gagal jantung serta emboli paru-paru atau pulmonary embolism. untuk dapat menghilangkan varises ada beberapa cara tindakan alami yang dapat anda lakukan sendiri.

1. Jeruk Nipis

Menghilangkan varises menggunakan jeruk nipis Caranya Anda hanya memerlukan 1-2 buah jeruk nipis. Kemudian, potong jeruk nipis menjadi dua bagian. Selanjutnya, usapkan bagian dalam jeruk nipis ke bagian tubuh yang terkena varises. Lakukan ini dua kali sehari, yakni pagi dan malam. Karena ini merupakan cara alami, maka proses penyembuhannya tidak bisa instan. Anda harus menggunakan jeruk nipis secara rutin agar varises Anda lebih cepat hilang.

2. Kacang Hijau

Air rebusan kacang hijau ternyata cukup efektif untuk menyembuhkan varises. Anda hanya perlu merebus segenggam kacang hijau di dalam dua gelas air. Kemudian, minumlah air rebusan kacang hijau itu sebanyak dua kali sehari. Konsumsi air kacang hijau ini secara rutin hingga varises Anda sembuh.

3. Pijat dengan Ramuan Alami

Varises dapat disembuhkan melalui pijatan dan ramuan secara tradisional. Pertama, Anda harus membuat ramuannya terlebih dahulu. Ramuan ini terdiri dari 12 siung bawang putih, 6 buah jeruk nipis, dan minyak zaitun secukupnya. Irislah bawang putih setipis mungkin, lalu campurkan dengan air perasan jeruk nipis dan minyak zaitun. Setelah semua bahan tercampur, gunakan ramuan ini untuk memijat area varises. Pijat dengan cara melingkar selama 15-20 menit.

4. Blackberry dan Ceri

Kandungan antosianin dan proanthocyanidins dalam kedua buah-buahan ini dapat melancarkan aliran darah dan mengurangi risiko varises. Oleh karena itu, blackberry dan ceri sangat cocok untuk dikonsumsi oleh penderita varises.

5. Jangan Terlalu Lama Duduk dan Berdiri

Bukankah terlalu lama duduk dapat menyebabkan wasir? Mengapa duduk dalam jangka waktu lama juga memicu varises? Posisi tubuh duduk atau berdiri dalam waktu yang lama nyatanya dapat membuat kaki menahan beban tubuh kita. Jika Anda lebih banyak duduk, pastikan setiap 30 menit untuk bangkit berdiri dan jalan-jalan di sekitar.

6. Kurangi Kebiasaan Menggunakan Sepatu Hak Tinggi

Sepatu hak tinggi (high heels ) memang membuat penampilan wanita jadi terlihat lebih anggun dan menawan. Namun, sepatu hak tinggi membuat fungsi otot di bagian betis bekerja lebih maksimal. Oleh karena itu kurangi kebiasaan menggunakan sepatu hak tinggi. Jika terpaksa, cobalah untuk sesekali melepas sepatu dan mengistirahatkan kaki Anda agar sirkulasi darah lebih lancar.

7. Olahraga

Ada banyak orang yang mengganggap sepele manfaat olahraga bagi kesehatan. Faktanya, olahraga memang terbukti ampuh untuk mengurangi risiko berbagai penyakit, termasuk varises. Cobalah untuk berjalan santai setiap hari selama 15-30 menit. Olahraga ini dapat melancarkan sirkulasi darah Anda asalkan tidak dilakukan dengan berlebihan.

8. Diet

Obesitas merupakan salah satu faktor penyebab varises. Bila Anda memiliki berat badan yang lebih dari normal, maka sebaiknya Anda melakukan diet sehat untuk menurunkan berat badan. Terlebih jika Anda sudah mengalami varises.

(Fitri Nursiyami/DepokPos)