Hindari Kanker dengan Mengkonsumsi Buah Nangka

Ilustrasi. (istimewa)
Ilustrasi. (istimewa)

DEPOKPOS – Buah nangka terkenal akan daging buahnya yang nikmat dan legit. selain rasanya yang manis, buah nangka ternyata punya potensi luar biasa bagi dunia kesehatan lho.

Kaya akan potasium, serat, vitamin C, vitamin B dan megnesium, buah nangka juga merupakan sumber akan kalsium, vitamin A, zat besi dan protein yang dibutuhkan tubuh.

Bacaan Lainnya

Tidak hanya itu, belakangan, buah yang banyak tumbuh di kawasan Asia Tenggara, salah satunya di Indonesia ini mendapatkan perhatian dunia medis berkat manfaatnya memerangi sel kanker.

Perlu diketahui bahwa buah nangka mengandung senyawa isoflavone, phytonutrient, lignan dan saponin. Keempat senyawa ini adalah agent (sesuatu yang memproduksi) anti kanker yang kuat dan mampu melawan radikal bebas sekaligus mencegah mutasi sel normal serta beberapa beberapa penyakit kronis lainnya.

Berikut manfaat masing-masing senyawa di atas seperti diambil dari Healthy Food and Home Remedies

1. Phytonutrient

Senyawa ini diketahui berfungsi mencegah pertumbuhan sel kanker pada tubuh. Manfaat lain dari phytonutrient adalah kemampuannya menyembuhkan tukak lambung.

2. Saponin

Seperti halnya phytonutrient, saponin juga memiliki potensi anti kanker yang kuat. Menurut studi yang dirilis pada Journal of Nutrition tahun 1995, saponin memiliki sifat yang mencegah pertumbuhan sel kanker pada usus besar.

3. Lignan dan isoflavone

Menurut hasil studi yang dirilis pada jurnal National Cancer Institute yang melibatkan 500 partisipan wanita, mengkonsumsi buah nangka dapat mengurangi resiko seseorang terkena kanker.

Selain memiliki sifat anti kanker, kandungan lainnya seperti serat, di yakini efektif dalam membersihkan usus besar dan menyingkirkan toksin pada saluran pencernaan. Sedangkan kandungan vitamin C-nya disebutkan bermanfaat dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Ingin produk, bisnis atau agenda Anda diliput dan tayang di DepokPos? Silahkan kontak melalui email [email protected]

Pos terkait