DEPOKPOS – Di era industry 4.0 saat ini, inovasi dalam dunia keuangan mengalami perkembangan yang sangat pesat. Salah satu terobosan yang semakin populer adalah layanan “PayLater”.
Konsep ini menawarkan cara baru untuk mengelola pembayaran barang atau jasa yang dibeli secara online dengan memberikan layanan yang lebih fleksibel dan lebih memudahkan konsumen dalam berbelanja.
Apa itu paylater
PayLater adalah sistem layanan yang memungkinkan konsumen untuk membeli barang atau jasa dan membayar di kemudian hari. Alih-alih membayar secara penuh pada saat transaksi, pengguna dapat memilih untuk membayar dalam jangka waktu tertentu, baik itu dalam hitungan minggu, bulan, atau bahkan lebih lama, tergantung pada ketentuan penyedia layanan.Metode pembayaran pada system palater ini biasanya berbentuk cicilan sehingga jika tdak di sertai dengan prinsip syari’ah,dikhawatirkan akan mengandung aspek riba dan gharar.
Indikasi Riba
Riba adalah tambahan biaya pada transaksi di luar harga yang sudah di tetapkan di awal.Pada transaksi berbasis paylater terdapat resiko transakasi tersebut mengandung riba dan jika masyarakat tidak teliti Ketika bertransaksi maka akan terjerumus ke dalam transaksi riba.Biasanya ada Sebagian kalangan masyarakat yang leih memilih untuk menggunakan jasa paylater ini seperti masyarakat kalangan menengah kebawah.Dalam system paylater,si pembeli akan membeli barang atau jasa dengan metode pembayaran secara cicilan dengan jangka waktu yang dapat dipilih oleh pembeli.ketika membayar cicilan biasanya ada biaya tambahan dari harga asli barang yang di tetapkan oleh pihak paylater.Ketika akad yang disepakati di awal adalah akad utang piutang maka telah terindikasi praktek riba karena menambah harga yang telah di tetapkan di awal.
Indikasi Gharar
Gharar adalah aspek ketidakjelasan pada suatu transaksi seperti ketidakjelasan pada objek,jumlah barang,dan pelaku jual-beli dari barang yang di perjual-belikan.Ketika membeli barang di e-commerce,pastikan barang yang di beli jelas secara kualitas dan kuantitas,sehingga pebeli tidak merasa tertipu Ketika barang yang sudah di beli tidak sesuai dengan keinginan.Pastikan juga kreadibilitas penjual dengan cara melihat rating dari penjual tersebut agar menghindari indikasi penipuan.
Muhammad Dzaky Fadhillah
STEI SEBI