Memiliki wajah dengan kulit yang cerah berseri pasti dambaan setiap wanita. Di era modern saat ini, banyak sekali cara instant untuk mencerahkan wajah dengan bahan-bahan kimia yang mengandung merkuri. Seperti yang dilansir fimale.com (Kamis, 14 Februari 2013), Menurut Husniah Rubiana Thamrin Akib, dari BPOM,”Merkuri sangat berbahaya karena termasuk logam berat. Sekecil apapun jumlah merkuri yang masuk kedalam tubuh, maka akan menjadi racun.”
Ada beberapa cara instant untuk membuat kulit wajah menjadi cerah berseri seperti melakukan suntik vitamin C, menggunakan kosmetik yang berlebihan, menggunakan skincare , dan berbagai cara lainnya. Padahal, masih ada cara alami untuk mencerahkan serta menyehatkan kulit wajah tanpa bahan kimia serta dengan kocek yang tidak mahal pula.
Berikut ini beberapa bahan alami yang dapat mencerahkan serta menyehatkan wajah tanpa efek samping:
Madu
Madu sudah terkenal khasiatnya untuk kecantikan dikalangan wanita. Selain untuk kecantikan, madu juga dikenal sebagai suplemen kesehatan alami untuk menjaga daya tahan tubuh agar slelu tetap fit. Madu kaya dengan antioksidan, serta madu memiliki khasiat untuk kulit wajah diantaranya adalah dapat melembabkan, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati serta menangkal radikal bebas dari sinar UV.
Cara penggunaan untuk wajah:
Tuang 1sdm madu kedalam wadah kemudian aplikasikan ke wajah anda, diamkan selama 30 menit lalu bilas menggunakan air bersih.
Untuk hasil yang maksimal dapat digunakan dengan pemakaian rutin minimal 2-3x seminggu.
Putih Telur
Telur merupakan salah satu bahan alami untuk mencerahkan wajah. Putih telur mengandung banyak protein serta menjadi sumber mikronutrien. Putih telur memiliki manfaat mengencangkan kulit, mencerahkan kulit serta mengenyalkan kulit.
Cara penggunaan putih telur untuk wajah:
Pisahkan putih telur dengan kuning telur, lalu aplikasikan terhadap wajah, diamkan hingga kering, lalu bilas menggunakan air bersih.
Dapat menambahkan perasan lemon atau jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis dari putih telurnya.
Yoghurt
Yoghurt merupakan bahan alalmi yang baik pula untuk wajah, fermentasi dari susu ini memiliki kandungan kalsium dan zinc yang baik untuk kesehatan kulit. Sehingga dapat melembabkan kulit, melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari, menyehatkan kulit serta dapat mencerahkan wajah.
Cara penggunaan Yoghurt untuk wajah:
Siapkan Yoghurt segar original tanpa rasa, oleskan terhadap kulit wajah, pijat perlahan, diamkan selama 5 hingga 10 menit lalu dibilas menggunakan air hangat.
Kopi dan Gula
Kopi dan Gula merupakan kombinasi yang baik untuk wajah, dapat digunakan sebagai scrub untuk kesehatan wajah. Fungsi dari scrub kopi dan gula dapat mencerahkan wajah dan mengangkat sel kulit mati.
Cara penggunaan kopi dan gula untuk wajah:
Siapkan 1sdt kopi dan 1sdt gula, lalu tambahkan air hingga menjadi pasta, lalu digosokkan ke wajah anda.
Minyak Zaitun
Minyak zaitun salah satu bahan alami yang sangat baik untuk kesehatan kulit. Sangat disarankan untuk anda yang ingin melakukan program kecantikan dengan menggunakan minyak zaitun. Minyak zaitun kaya akan zat linoleic dan polifenol yang baik bagi kulit. Manfaat menggunakan minyak zaitun sebagai skincare sehari-hari untuk melembabkan wajah, mencegah penuaan dini, melindungi kulit dari sinar UV.
Cara penggunaan minyak zaitun bagi wajah:
Siapkan 1sdt minyak zaitun, oleskan ke wajah anda, diamkan selama 30menit lalu bilas menggunakan air bersih.
Disarankan juga mengkombinasi Minyak Zaitun dengan madu.
Pepaya
Pepaya salah satu buah local yang kaya akan manfaatnya. Selain untuk melancarkan metabolism dalam tubuh, papaya juga dapat dimanfaatkan untuk memelihara kulit wajah. Pepaya kaya akan kandungan enzim papain , vitamin A, C, dan E. manfaat pepaya untuk kulit wajah yaitu untuk meregenerasi kulit, menutrisi kulit, melembabkan kulit, mencerahkan kulit serta dapat digunakan untuk tabir surya.
Cara penggunaan pepaya bagi wajah:
Haluskan daging pepaya, oleskan ke wajah anda lalu diamkan selama 30 menit dan bilas dengan air hangat.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, gunakan secara rutin 2-3x dalam seminggu.
Pisang
Pisang merupakan buah yang sering kita jumpai, siapa sangka bahwasannya pisang dapat digunakan untuk perawatan kulit wajah kita? Pisang mengandung banyak vitamin C, sehingga sangat memungkinkan digunakan sebagai bahan perawatan untuk kulit wajah kita. Dengan banyaknya vitamin C dalam kandungan pisang sehingga pisang dapat membuat kulit wajak kita menjadi lebih cerah dan dapat memutihkan wajah.
Cara penggunaan pisang bagi wajah:
Haluskan pisang lalu diamkan selama 30 menit setelah itu dibilas menggunakan air bersih.
Pisang dapat juga dikombinasikan dengan madu.
Bengkoang
Bengkoang sudah tidak diragukan lagi khasiatnya bagi kulit. Dengan vitamin B dan C yang terkandung dalam bengkoang, membuat bengkoang ramai peminat untuk digunakan sebagai bahan perawatan kulit. Sudah banyak juga produk kecantikan yang mencampurkan bahan sebagai salah satu bahan didalam produknya. Bengkoang memiliki manfaat untuk memutihkan wajah , melindungi wajah, mengurangi minyak berlebih pada wajah serta dapat menjaga wajah bersih bersinar.
Cara menggunakan bengkoang bagi wajah:
Parut bengkoang lalu diperas dan diambil sarinya. Kemudian, paparkan terhadap permukaan wajah, diamkan selama 30menit lalu bilas dengan air bersih.
Gunakan secara teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Alpukat
Alpukat salah satu buah local yang sangat diminati oleh masyarakat. Selain enak untuk dikonsumsi, alpukat juga memiliki banyak manfaat, salah satunya untuk orang-orang yang memiliki program diet dan untuk memelihara kulit agar tetap sehat. Alpukat memiliki karotenoid antioksidan, vitamin E dan C didalamnya, sehingga alpukat bermanfaat untuk melindungi kulit, mencerahkan kulit, membuat kulit lebih kenyal dan mampu mencegah penuaan dini.
Cara penggunaan alpukat bagi wajah:
Haluskan alpukat lalu diaplikasikan ke permukaan wajah anda, diamkan selama 30menit lalu bilas menggunakan air hangat.
Strawberry
Strawberry memiliki rasa yang asam namun jangan ragukan khasiat buah strawberry! Buah strawbeery mengandung vitamin C, K, serat, folat, magnesium, kalium serta kaya akan antioksidannya loh!. Buah strawberry memiliki banyak manfaat bagi wajah, diantaranya yaitu dapat mengatasi flek hitam pada wajah dan mencerahkan kulit.
Cara penggunaan strawberry pada wajah:
Haluskan strawberry lalu beri tambahan susu, campurkan hingga menjadi pasta. Kemudian oleskan pada bagian wajah anda , diamkan selama 30menit lalu bilas dengan air bersih.
Kentang
Selain digunakan untuk lauk-pauk serta campuran dalam sayur, kentang juga memiliki manfaat bagi wajah loh! Kentang mengandung karbohidrat, serat, protein, antioksidan folat, vitamin C dan vitamin B6. Sehingga kentang memiliki manfaat untuk meregenerasi kulit, mencegah penuaan dini, menghaluskan wajah dan menghilangkan flek hitam pada wajah.
Cara penggunaan kentang pada wajah:
Rebus kentang lalu haluskan, tambahkan 2sdm susu kemudian campurkan hingga menjadi pasta. Oleskan pada permukaan wajah, diamkan selama 30menit lalu bilas menggunakan air bersih.
Tomat
Tomat salah satu buah atau sayuran yang digemari oleh masyarakat. Selain dapat dikonsumsi, tomat juga bias digunakan untuk bahan perawatan kulit. Tomat mengandung lycopene yang sangat baik bagi kulit, sehingga tomat memiliki manfaat untuk menangkal radikal bebas, mencerahkan kulit dan melindungi kulit dari sinar UV.
Cara penggunaan tomat pada wajah:
Haluskan tomat kemudian dioleskan pada bagian wajah anda, diamkan selama 30menit lalu bilas menggunakan air hangat.
Lemon
Lemon sudah dikenal dengan buah yang berjuta manfaat. Banyak sekali kandungan dan manfaat didalam buah lemon yang baik bagi tubuh, salah satunya kulit. Didalam buah lemon mengandung antioksidan, vitamin C serta asam alpha hidroksi. Lemon bermanfaat untuk mencerahkan wajah, melindungi wajah dari sinar UV, sebagai bleaching alami untuk kulit, serta menangkal radikal bebas.
Cara penggunaan lemon bagi wajah:
Peras buah lemon, lalu oleskan ke permukaan wajah anda. Diamkan selama 30 menit lalu bilas menggunakan air hangat.
Direkomendasikan untuk dicampur menggunakan madu ke dalam perasan buah lemon.
Jeruk Nipis
Jeruk nipis biasanya dipakai sebagai penyedap didalam beberapa makanan. Namun disini, jeruk nipis sangat bermanfaat bagi kulit karena mengandung anti oksidan dan vitamin C sehingga dapat membuat kulit tampak lebih cerah, mencegah jerawat, mengatasi minyak berlebih pada wajah, menangkal radikal bebas, serta mengangkat sel kulit mati pada wajah.
Cara penggunaan jeruk nipis pada wajah:
Belah jejruk nipis menjadi 2 bagian, lalu dioleskan ke permukaan kulit wajah anda, diamkan selama 20menit lalu bilas menggunakan air bersih.
Hati-hati bagi kalian yang memiliki kulit sensitive karena dapat menimbulkan rasa pedih dan membuat wajah memerah.
Kulit Jeruk
Selain dagingnya, ternyata kulit jeruk juga memiliki manfaat bagi kulit loh! Itu disebabkan karena kulit jeruk mengandung banyak vitamin C yang sangat baik bagi kulit. Kulit jeruk dapat menghaluskan wajah, mencerahkan wajah serta melindungi wajah dari sinar UV.
Cara penggunaan kulit jeruk bagi wajah:
Jemur kulit jeruk hingga kering , lalu haluskan kulit jeruk yang telah dijemur. Tambahkan air sehingga membentuk pasta lalu oleskan pada permukaan kulit, diamkan selama 20 menit lalu bilas menggunakakn air hangat.
Lidah Buaya
Lidah buaya saat ini sedang marak menjadi bahan alami untuk merawat rambut dan juga kulit. Itu dikarenakan lidah buaya memiliki banyak kandungan didalamnya gel lendirnya, seperti zinc, zat besi, sodium, kalium, kalsium, kromium, magnesium, vitamin A,C,E serta flavonoid dan fenol. Sehingga membuat gel lidah buaya memiliki sangat banyak manfaat. Lidah buaya sendiri dapat menghambat pembentukan melanin (aloesin), melembabkan wajah, membersihkan wajah serta dapat mencerahkan wajah secara alami.
Cara penggunaan lidah buaya:
Belah lidah buaya menjadi dua bagian lalu ambil gel didalam lidah buaya, oleskan ke permukaan wajah lalu diamkan selama 20 menit kemudian bilas dengan air hangat.
Mentimun
Mentimun yang biasa digunakan sebagai lalapan bersama dengan daun selada ini ternyata memiliki khasiat untuk wajah juga. Hal ini disebabkan mentimun memiliki kandungan air, vitamin C, vitamin B1, vitamin A, biotin dan potassium didalamnya. Sehingga dapat mengurangi minyak berlebih pada wajah, mencerahkan wajah, membuat wajah menjadi lebih segar, mengecilkan pori-pori serta dapat mencegah penuaan dini.
Cara penggunaan mentimun pada wajah:
Potong-potong tipis mentimun lalu tempelkan pada wajah , diamkan selama 10menit lalu bilas menggunakan air hangat.
Gunakan secara teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Selain merawat kulit serta wajah dari luar, kita juga harus menjaga kulit dari dalam. Dengan cara mengkonsumsi makanan yang bergizi dan perbanyak minum air putih. (Sayyidatina)