Tayang Hari Ini di Bioskop, Ini Sejumlah Fakta Film Gladiator 2

Tayang Hari Ini di Bioskop, Ini Sejumlah Fakta Film Gladiator 2

DEPOKPOS – Film Gladiator 2 tayang pada Kamis (13/11) di seluruh bioskop Indonesia. Film karya Ridley Scott ini adalah sekuel dari Gladiator yang dirilis pada tahun 2000.

Ridley Scott duduk lagi sebagai sutradara bersama dengan kembalinya para pemain yang memerankan karakter sama seperti di film Gladiator pertama. Berikut 5 fakta menarik film Gladiator II.

Bacaan Lainnya

Fakta Film Gladiator 2

Karya Sutradara yang Sama, 24 Tahun Kemudian

Ridley Scott hadir dan kembali menyutradarai film Gladiator 2. Ia juga hadir sebagai produser bersama Douglas Wick dan Lucy Fisher.

BACA JUGA:  TREASURE Luncurkan Lagu Baru dengan Konsep yang Berbeda

Tak hanya itu, sinematografer John Mathieson, desainer produksi Arthur Max, dan desainer kostum Janty Yates ikut kembali dalam produksi Gladiator II ini. Mereka adalah sosok di balik layar kesuksesan Gladiator pertama.

Nostalgia Aktor dan Aktris Lama

Film Gladiator 2 menghadirkan nostalgia bagi para penggemar film Gladiator. Kehadiran para aktor dan aktris lama memperkuat koneksi antara kedua film.

BACA JUGA:  TREASURE Luncurkan Lagu Baru dengan Konsep yang Berbeda

Karakter Lucilla kembali diperankan oleh Connie Nielsen dan Senator Gracchus diperankan oleh Derek Jacob. Selain mereka, sederet pemain film terkenal lainnya yang berperan dalam Gladiator II antara lain Paul Mescal, Pedro Pascal, dan Denzel Washington.

Anggaran Besar

Dilansir Variety, Gladiator 2 memakan biaya produksi yang sangat tinggi hingga mencapai sekitar 310 juta dolar AS atau setara dengan Rp 4,8 triliun.

Biaya itu disiapkan untuk menyokong efek visual yang rumit, arena gladiator, dan penyelarasan masa waktu zaman dulu dan sekarang. Hasilnya, adegan epik benar-benar tersaji di arena gladiator, termasuk adegan yang melibatkan binatang buas seperti badak.

BACA JUGA:  TREASURE Luncurkan Lagu Baru dengan Konsep yang Berbeda

Kisah Lucius

Gladiator 2 berpusat pada cerita karakter Lucius, keponakan Commodus dan putra Lucilla dari film pendahulunya. Lucius diperankan oleh Paul Mescal. Dia kembali ke Roma setelah kehidupannya kacau karena ulah Jenderal Marcus Acacius.

Lucius kembali sebagai Gladiator yang ingin mencari jati diri dan membalas dendam, terutama setelah mengalami dikhianati keluarganya sendiri.

Duel Epik Paul Mescal dan Pedro Pascal

Lucius (Paul Mescal) akan berduel dengan Jenderal Marcus Acacius. Marcus diperankan oleh Pedro Pascal. Pertengkaran hebat keduanya sangat menarik untuk disaksikan.

Acacius digambarkan sebagai antagonis, seorang Jenderal yang tangguh tapi manipulatif. Acacius pernah dilatih oleh Maximus, karakter utama di film Gladiator pertama.

Ingin produk, bisnis atau agenda Anda diliput dan tayang di DepokPos? Silahkan kontak melalui email [email protected]

Pos terkait