Kecelakaan Beruntun Tapi Terpisah di 3 Gerbang Tol Halim

Kecelakaan Beruntun Tapi Terpisah di 3 Gerbang Tol Halim

Kecelakaan sendiri, berada di gardu 2 ,3 dan 4 terpisah-pisah,” ucap petugas

JAKARTA – Kecelakaan beruntun yang melibatkan lima kendaraan terjadi di Gerbang Tol Halim Utama arah Bekasi menuju Jakarta, Rabu (27/3).

“Iya (kecelakaan beruntun) di gerbang tol, kendaraan yang terlibat itu ada lima kendaraan, posisinya di gerbang tol,” kata petugas call center Jasa Marga saat dihubungi.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  TIMFEST 2024, Refleksi Karya dan Budaya Seni Indonesia

Sampai saat ini belum diketahui penyebab kecelakaan beruntun tersebut. Petugas telah berada di lokasi untuk melakukan penanganan.

“Kecelakaan sendiri, berada di gardu 2 ,3 dan 4 terpisah-pisah,” ucap petugas call center Jasa Marga.

“Untuk kendaraan iya betul, saling bertubrukan,” lanjutnya.

Hingga saat ini belum diketahui apakah ada korban jiwa maupun korban luka dalam insiden tersebut. Namun, kecelakaan itu menyebabkan kemacetan arus lalu lintas.

BACA JUGA:  TIMFEST 2024, Refleksi Karya dan Budaya Seni Indonesia

“Kemacetan sampai sekitar Jatiwaringin KM 3 dari Gerbang Tol Halim Utama,” kata petugas call center Jasa Marga.

Informasi soal insiden kecelakaan beruntun itu turut diunggah di akun media sosial X @RadioElshinta. Dalam video yang diunggah terlihat kecelakaan tersebut persis terjadi di Gerbang Tol Halim Utama.

Masih dalam video yang diunggah, terlihat beberapa kendaraan terguling akibat insiden kecelakaan beruntun tersebut.

“08.04: Kecelakaan beruntun di Gerbang Tol Halim Utama dari arah Bekasi menuju tol Dalam Kota. (P. Andi),” demikian keterangan dalam unggahan itu.

Ingin produk, bisnis atau agenda Anda diliput dan tayang di DepokPos? Silahkan kontak melalui WhatsApp di 081281731818

Pos terkait