Tottenham Vs Chelsea, 5 Gol Dianulir dan Hujan Kartu

Tottenham Vs Chelsea, 5 Gol Dianulir dan Hujan Kartu

Lima gol dianulir plus dua kartu merah keluar dan 7 kartu kuning dari kantong wasit Michael Oliver

DEPOKPOS – Bermain di Tottenham Hotspur Stadium, London, Selasa (7/11/2023) dini hari WIB, laga berjalan gila. Setidaknya, lima gol dianulir VAR di laga ini, plus dua kartu merah keluar dan 7 kartu kuning dari kantong wasit Michael Oliver.

Di babak pertama, Tottenham Hotspur sempat unggul cepat lewat Dejan Kulusevski, namun mendadak berubah nasibnya. Diusirnya Christian Romero membuat Chelsea mengambil alih jalannya laga.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  Ini Gelaran E-Sport Pertama yang Manfaatkan Energi Terbarukan

Gol penyama kedudukan dicetak Chelsea lewat Cole Palmer. Skor 1-1 bertahan sampai jeda. Di babak kedua, The Blues mendominasi total usai Tottenham kembali kehilangan pemain setelah Destiny Udogie menelan kartu kuning keduanya.

Tiga gol tambahan kemudian bisa dicetak Nicolas Jackson. Skor akhir menjadi 4-1 untuk kemenangan Chelsea, memberi Tottenham kekalahan perdananya musim ini.

Hasil ini membuat Chelsea mengoleksi 15 poin dari 11 laga, dan masih tertahan di peringkat 10 klasemen Liga Inggris. Sementara Tottenham gagal mempertahankan puncak klasemen, usai turun ke posisi dua dengan 26 poin, disalip Manchester City (27).

BACA JUGA:  MU Sukses Pecahkan Rekor Start Terburuk Sejak 35 Tahun Lalu

Derita Mantan

Publik Tottenham Hotspur tentunya tidak asing dengan sosok Mauricio Pochettino. Pria yang pernah membawa Spurs lolos ke final Liga Champions ini datang lagi ke London berstatus rival.

Masih banyak pemain Spurs yang dulu pernah ia latih, termasuk Son Heung-min, Eric Dier, hingga Hojbjerg. Namun kedatangannya justru membawa petaka buat kubu tuan rumah. Tidak tanggung-tanggung, kekalahan 1-4 ia tinggalkan di papan skor di Tottenham Hotspur Stadium.

Vicario dan Ange, Idola Baru Spurs

Meskipun kalah telak 1-4, suporter Tottenham Hotspur tetap memberikan apresiasi kepada dua figur, yakni Guglielmo Vicario dan Ange Postecoglou.

BACA JUGA:  Ini Gelaran E-Sport Pertama yang Manfaatkan Energi Terbarukan

Vicario tampil apik sebenarnya setelah gawangnya dibombardir 15 shots, di mana delapan di antarnya mengarah ke gawang. Skor bisa saja lebih besar jika kiper asal Italia itu tidak bermain ciamik sepanjang laga.

Kemudian sosok Ange Postecoglou, manajer yang baru kali ini berkarier di Liga Inggris, tetap dielu-elukan pendukung Spurs. Setelah laga berakhir, fans yang bertahan di stadion memberikan aplaus buat pria asal Australia tersebut.

Ingin produk, bisnis atau agenda Anda diliput dan tayang di DepokPos? Silahkan kontak melalui WhatsApp di 081281731818

Pos terkait