Mundur dari Pilkada Tangsel, Ini Alasan Riza Patria

Mundur dari Pilkada Tangsel, Ini Alasan Riza Patria

TANGSEL – Politikus Partai Gerindra Ahmad Riza Patria angkat bicara terkait alasan pengunduran dirinya sebagai calon wali kota di Pilkada Tangerang Selatan 2024.

Riza mengaku mendapatkan tugas khusus lain dari partai. Sebagai kader, ia mengaku patuh terhadap perintah partai mundur dari Pilkada Tangsel meninggalkan pasangannya Marshel Widianto.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  Prabowo Panggil para Calon Menterinya ke Kertanegara

“Saya selama ini patuh, taat, setia, loyal pada partai, pada pimpinan partai, Pak Prabowo, Pak Dasco Pak Muzani, Pak Hasyim, semuanya pimpinan DPP saya selalu patuh dan taat. Jadi saya akan mendapatkan tugas lain jadi saya mundur dari Pilwalkot Tangerang Selatan,” kata Riza di KPU Jakarta, Rabu (28/8).

Riza mengatakan Gerindra kini mengalihkan dukungan ke Benyamin Davnie-Pilar Saga di Pilkada Tangsel 2024.

BACA JUGA:  Cak Imin Ikut Dipanggil Prabowo ke Kertanegara, Dapat Jatah Menteri?

“Gerindra dukungannya dialihkan ke Benjamin-Pilar,” ujarnya.

Ketua DPC Gerindra Tangsel, Li Claudia Chandra menyebut mundurnya Riza karena situasi politik yang sangat dinamis.

“Dengan begitu dinamisnya politik hari ini kami juga harus memikirkan kepentingan yang lebih luas, khususnya bagi masyarakat Tangsel,” kata Li Claudia.

Seiring mundurnya Riza itu, sejumlah partai yang awalnya mendukung Riza-Marshel seperti Demokrat, mengalihkan dukungan ke Benyamin Davnie-Pilar Saga.

Pos terkait