DEPOKPOS – Memiliki tubuh dengan kulit yang sehat dan cerah merupakan impian banyak orang. Salah satu cara untuk merawat kulit adalah dengan menggunakan sabun pemutih badan agar dapat menjaga kecerahan kulit Anda. khususnya, jika Anda sering beraktivitas di luar ruangan dan butuh menjaga kesehatan kulit tubuh Anda.
Ada banyak rekomendasi sabun pemutih badan yang bisa Anda pilih. Agar Anda tidak bingung, berikut ini beberapa produk sabun pemutih badan yang bisa Anda pertimbangkan agar Anda dapat menjaga kulit Anda tetap cerah dan sehat.
Daftar Isi
Rekomendasi Sabun Pemutih Badan
Kojie San Kojic Acid Soap
Rekomendasi sabun pemutih yang pertama adalah Kojie San Kojic Acid Soap. Sabun pemutih dari Kojie San telah lama menjadi favorit dalam perawatan kulit, termasuk untuk mencerahkan dan memutihkan kulit Anda. Kandungan utamanya adalah asam kojic atau kojic acid, yang dapat bekerja secara efektif untuk mengurangi hiperpigmentasi, mencerahkan kulit, serta meratakan warna kulit Anda. Selain itu, sabun ini juga mengandung minyak kelapa yang melembabkan kulit Anda.
Tidak hanya itu, sabun ini juga mengandung vitamin C yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan dan kecerahan warna kulit Anda. Selain dapat digunakan di tubuh, sabun ini juga bisa digunakan di wajah Anda. Namun, ketahui terlebih dahulu apakah kandungan sabun ini cocok dengan jenis kulit wajah Anda agar terhindar dari iritasi atau gejala karena tidak cocok dengan sabun ini.
Likas Papaya Skin Whitening Soap
Sabun pepaya juga sudah lama dipilih sebagai sabun pemutih badan. Sabun Likas Papaya mengandung ekstrak pepaya yang kaya akan enzim pemutih alami. Sabun ini membantu mengangkat lapisan kulit mati dan merangsang pertumbuhan kulit baru yang lebih cerah.
Selain itu, sabun ini juga mengandung vitamin C dan E yang baik untuk kulit. Penggunaan rutin dapat membantu memudarkan bintik hitam dan meratakan warna kulit. Karena terbuat dari bahan-bahan herbal, sabun ini bisa jadi pilihan utama yang dapat membuat kulit jadi terlihat mulus dan terjaga kecerahannya.
Scarlett Brightening Shower Scrub
Mungkin Anda akhir-akhir ini sering mendengar sabun yang satu ini. Ya, sabun Scarlet Brightening Shower Scrub ini merupakan salah satu pilihan banyak orang sebagai sabun pemutih badan yang dapat menjaga kecerahan kulit serta kesehatan kulit agar tetap optimal dan terlihat cantik.
Sesuai namanya, sabun mandi ini mengandung shower scrub, atau dikenal juga sebagai body scrub atau exfoliating scrub, adalah produk perawatan tubuh yang digunakan untuk membersihkan dan eksfoliasi kulit selama mandi atau proses perawatan tubuh. Scrub ini biasanya mengandung partikel halus yang dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati, membuat kulit Anda jadi lebih halus.
Grace and Glow Black Opium Brightening Solution Body Wash
Salah satu kandungan yang dikenal dapat mencerahkan kulit adalah niacinamide. Nah, salah satu produk sabun mandi yang mengandung niacinamide adalah sabun dari Grace and Glow Opium Brightening Solution Body Wash. Sabun ini tidak hanya dapat membantu kulit tampak lebih cerah, namun kandungan lainnya seperti glutathione dapat membersihkan kulit agar tampak lebih cerah.
Selain itu, sabun ini memiliki aroma yang istimewa, mirip seperti aroma parfum mewah dengan aroma Black Opium yang khas. Jadi, sabun ini tidak hanya membantu Anda memiliki kulit yang cerah dan sehat, namun juga dapat memberikan aroma yang berkelas.
Everwhite Brightening Soap
Sabun pemutih badan yang berikutnya adalah Everwhite Brightening Soap. Sabun ini tidak hanya baik untuk kulit Anda, namun juga punya bentuk yang unik. Sabun batangan ini punya bentuk seperti awan, dan punya warna hitam. Warna hitam tersebut berasal dari kandungan Dead Sea Mud dan Charcoal yang berguna untuk membantu mengangkat sel kulit mati, membuat kulit Anda tampak lebih cerah dan bersih.
Selain itu, kandungan lainnya seperti collagen, aloe vera, dan honey membantu untuk menjaga kulit tetap halus dan lembut. Selain bisa digunakan di tubuh, sabun ini bisa Anda gunakan juga di wajah dan cocok untuk wajah dengan tipe kulit berjerawat dan berminyak.
Sabun Susu Kambing Leivy
Salah satu sabun pemutih badan terbaik adalah Sabun Susu Kambing Leivy. Produk sabun ini sudah cukup lama dikenal sebagai sabun yang dapat membantu menjaga kecerahan kulit, serta menjaga kesehatan kulit Anda. Susu kambing, selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh, namun juga punya manfaat besar sebagai bahan yang dapat mencerahkan kulit tubuh.
Karena mengandung susu kambing, otomatis sabun ini juga mengandung vitamin A. B, dan E, serta mengandung protein yang dapat menjaga kelembaban kulit dan memiliki aroma yang menyenangkan. Sabun ini disarankan untuk Anda yang punya kulit kering.
Nah, itu dia 6 sabun yang dapat menjadi sabun pemutih badan. Anda bisa beli berbagai sabun pemutih badan dengan mudah dan aman di Shopee! Belanja di Shopee juga bisa lebih untung, dengan menikmati promo dari Crazy Beauty Deals Shopee. Ada banyak promo yang bisa Anda dapatkan, seperti promo Gratis Ongkir Rp0, Diskon Brand 50%, dan Flash Sale di bawah 50RB.