DEPOKPOS – Dukungan spesial diberikan oleh Azizah Salsha untuk sang suami, Pratama Arhan, di Piala Asia U-23 2024. Azizah datang ke stadion ketika Timnas Indonesia U-23 berjumpa Korea Selatan U-23, Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.
Indonesia berhadapan Korea Selatan pada babak 8 Besar Piala Asia U-23 2024. Bermain di Stadion Abdullah bin Khalifa, Garuda Muda mengalahkan Korea Selatan lewat babak adu penalti dengan skor 11-10.
Sebelum adu penalti, Indonesia dan Korea Selatan terlibat pertarungan yang sangat sengit. Dua kali unggul lewat gol Rafael Struick, Indonesia harus puas dengan skor imbang 2-2 pada waktu normal.
Indonesia mendapat dukungan penuh dari fans pada duel lawan Korea Selatan. Di antara fans yang datang, ada sosok Azizah Salsha yang secara khusus mendukung Arhan.
Pratama Arhan jadi penendang ke-12 bagi Timnas Indonesia pada babak adu penalti. Tendangan Arhan memastikan Garuda Muda menang dengan skor 11-10. Setelah itu, Arhan terlihat merayakan kemenangan dengan menyapa seseorang yang ada di tribune.
Setelah merayakan kemenangan dengan rekan satu timnya, Arhan kemudian berjalan ke tribune. Dia menemui seorang yang spesial yakni sang istri, Azizah Salsha.
Setelah naik tangga, Arhan lantas bertemu dengan Azizah Salsha. Dibatasi sebuah pagar, mereka kemudian berpelukan. Arhan memakai jersey dengan warna putih. Sedangkan Azizah memakai jersey dengan warna merah.
Pratama Arhan memainkan peran yang sangat penting pada duel lawan Korea Selatan. Dia bermain penuh, bahkan hingga babak adu penalti. Arhan bermain dengan energi yang sangat besar dan sangat ngotot.