Puasa Ramadhan untuk Meraih Derajat Takwa

Puasa Ramadhan untuk Meraih Derajat Takwa

“…Allah mewajibkan kalian berpuasa pada bulan itu. Saat itu pintu-pintu syurga dibuka, pintu-pintu neraka ditutup…”

DEPOKPOS – Tidak terasa waktu begitu cepat berlalu dan dengan Rahmat Allah SWT kita dipertemukan kembali dengan bulan Ramadhan, bulan yang sangat mulia, bulan penuh rahmat, bulan penuh ampunan, bulan yang istimewa berlimpah keutamaan dan keberkahan. Oleh karena itu, kehadiran bulan Ramadhan harus disambut dengan gembira penuh suka cita dan bahagia oleh setiap keluarga Muslim.

Apalagi Rasulullah SAW telah menjelaskan terkait kabar gembira datangnya bulan Ramadhan di dalam sebuah hadits, “Telah datang bulan Ramadhan bulan penuh berkah, Allah mewajibkan kalian berpuasa pada bulan itu. Saat itu pintu-pintu syurga dibuka, pintu-pintu neraka ditutup, para setan diikat dan bulan itu pula terdapat satu malam yang nilainya lebih baik dari seribu bulan” (HR Ahmad)

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  Layanan Gerai Zakat Baznas RI Tersedia di 31 Mal se-Jabodetabek

Begitu juga Allah SWT telah menjelaskan terkait kewajiban puasa Ramadhan di dalam Al-Qur’an surah al-Baqarah ayat 183 yang artinya, “Wahai orang-orang yang beriman diwajibkan atas kalian berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kalian agar kalian bertakwa.”

Secara fiqih, shaum atau berpuasa dimaknai dengan menahan diri dari makan dan minum serta hal-hal yang membatalkannya, seperti perbuatan yang keji atau sia-sia dari terbit fajar hingga matahari terbenam. Shaum juga bertujuan melahirkan manusia-manusia yang bertakwa seperti yang disyariatkan atau diwajibkan di dalam surah al-Baqarah tersebut, yaitu la ‘allakum tattaquun yang artinya agar kalian bertakwa.

BACA JUGA:  Tradisi Memperingati Malam Nuzul al-Qur’an di Dunia Islam

Dan takwa tersebut sebagai tujuan atau hikmah disyariatkan atau diwajibkannya berpuasa. Kata tersebut digunakan untuk menunjukan sikap dan tindakan melindungi diri dari azab Allah SWT atau perasaan takut terjatuh ke dalam keharaman didasarkan dengan keimanan. Dan harus diingat, orang-orang yang bertakwalah yang mampu menahan diri dari tidak makan dan minum serta mampu menghindari dari perbuatan keji dan mungkar.

BACA JUGA:  Layanan Gerai Zakat Baznas RI Tersedia di 31 Mal se-Jabodetabek

Semoga ibadah puasa Ramadhan kita diridhai Allah SWT. Allah SWT pun memberikan kekuatan lahir dan batin kepada kita dan keluarga kita. Dan semoga Allah SWT memudahkan kita untuk meraih berbagai amalan istimewa di bulan Ramadhan sehingga kita bisa meraih derajat takwa yang sempurna seperti tujuan disyariatkan atau diwajibkannya berpuasa Ramadhan. []

Oleh: Hayati Surya, Aktivis Muslimah

Pos terkait