DEPOKPOS – Sampah adalah suatu bahan yang terbuang atau dibuang, merupakan hasil aktifitas manusia maupun alam yang sudah tidak digunakan lagi karena sudah diambil unsur atau fungsi utamanya. Berdasarkan sifatnya, sampah dapat diklasifikasikan ke dalam tiga jenis yaitu sampah organik, anorganik, dan sampah B3.
Sampah yang berada di TPA bantar gebang berasal dari jakarta yang dikirim menggunakan truk sampah berjumlah 1.200 dengan volume sampah 7.500 ton. Karena banyaknya sampah yang dikirim dan luas lahan tidak mencukupi maka diperlukan proses pengolahan sampah agar dimanfaatkan kembali.
Sampah organik di proses melalui teknik pengomposan yaitu dengan pengolahan limbah padat yang mengandung bahan-bahan organik yang diuraikan oleh mikroorganisme. Sampah anorganik di proses dengan sistem 3R (Reuse,Reduce,Recycle). Reuse (penggunaan kembali) adalah menggunakan kembali sampah secara langsung, dengan fungsi yang masih sama ataupun fungsi yang beda. Reduce (Pengurangan) adalah pengurangan segala kegiatan yang dapat menimbulkan sampah. Recycle (daur ulang) adalah pemanfaatan kembali sampah dengan beberapa tahapan pengolahan.
Pengolahan sampah B3 dapat dilakukan dengan 5 metode :
- Metode Pengolahan Stabilisas, untuk meminimalisasi kecepatan perpindahan limbah B3 agar tidak mencemari area tertentu.
- Metode Pengolahan Solidifikasi, untuk mereduksi tingkat racun dan mobilitas limbah B3.
- Metode Pengolahan Insinerasi, untuk mengecilkan volume limbah B3. Proses pengolahan ini biasanya terdapat pada sektor industri limbah rumah sakit atau sampah medis.
- Metode Pengolahan Termal, metode ini menggunakan suhu tinggi yang tingkat toksifikasinya tinggi dan berbahaya pada proses pembakaran harus efisien agar tidak menimbulkan pencemaran baru pada lingkungan.
- Metode Pengolahan Bioremediasi, menggunakan bakteri atau mikroorganisme untuk mengurai limbah B3. Proses ini relatif membutuhkan waktu lama.
Tidak semua masyarakat memahami proses pengolahan sampah berdasarkan jenisnya. Perlu diadakan sosialisasi oleh pemerintah terkait pengolahan sampah yang tepat agar masyarakat mampu memilah dan mengolah sampahnya. Selain itu, kesadaran masyarakat perlu ditingkatkan karena masalah sampah bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja. Dengan adanya pengolahan sampah yang baik dan sesuai dengan tekniknya, diharapkan bisa mengurangi tumpukan sampah di TPA Bantar Gebang sehingga pencemaran lingkungan akibat sampah juga bisa berkurang.
Intan Trisnayati dari SMAN 15 KOTA BEKASI