DEPOKPOS – Bersyukur dalam Islam menurut bahasa adalah saat dimana seseorang melakukan terima kasih untuk nikmat yang telah Allah SWT. Beri. Sedangkan menurut istilah syukur adalah Melakukan ketaatan kepada Allah SWT. dengan melakukan apa yang diperintahkannya serta meninggalkan larangan-Nya.
Seorang manusia yang beriman tentu sudah tidak asing dengan kata ini. Namun, apakah implementasinya dalam kehidupan kita saat ini masih familier?
Rabbi awzi’nii an asykura ni’mataka allatii an’amta ‘alayya wa’alaa waalidayya wa-an a’mala shaalihan tardaahu wa-adkhilnii birahmatika fii ‘ibaadika alshshaalihiina. (Q.S:An-naml:19).
Maka dia (Sulaiman) tersenyum lalu tertawa karena (mendengar) perkataan semut itu. Dan dia berdoa, “Ya Tuhanku, anugerahkanlah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada kedua orang tuaku dan agar aku mengerjakan kebajikan yang Engkau ridai; dan masukkanlah aku dengan rahmat-Mu ke dalam golongan hamba-hamba-Mu yang saleh.”
Doa ini merupakan salah satu doa nabi yang Allah telah beri kelebihan pada hartanya yaitu Nabi Sulaimman A.S. Doa ini sebagai salah satu bentuk bahwa sebagai seorang manusia biasa mestilah meminta bantuan Allah agar bisa menjadi manusia yang bersyukur.
Nabi Sulaiman saja yang sudah Allah beri amanah sebagai nabi tetap berdoa. Bagaimana dengan kita?
Pada zaman Rasulullah SAW. seorang sahabat bernama Abu Qibalah. Seorang yang memiliki kesulitan dalam segi harta,bahkan buta, tuli, serta tidak memiliki tangan dan kaki. Hanya lisan yang ia miliki yang Allah telah ciptakan seperti manusia lainnya.
Ketika seorang sahabat nabi lain bernama Abdullah bin Muhammad melakukan perjalanan yangmana Allah takdirkan ia berjumpa di kemah yang sangat terlihat tidak layak. Abdullah bin Muhammad bertanya kepada Abu Qibalah karena ucapannya berupa “Ya Allah berilah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku. Dan Engkau sangat muliakan aku dari ciptaan-Mu yang lain.” Kemudia ia menghampiri Abu Qibalah dan menanyakan hal apa yang membuatnya bersyukur.