Mahasiswa PGSD Uhamka Laksanakan Rangkaian Program KKN di 3 Kota

DEPOKPOS – Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka mengadakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dilaksanakan oleh Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD). Program KKN ini dilaksanakan pada tiga kota sekaligus, yaitu Malang, Bali, dan Jogjakarta. Program KKN ini diselenggarakan selama 11 hari berturut-turut dimulai pada hari Rabu, 22 Febuari 2023 dan berakhir pada hari Jumat, 3 Maret 2023.

Program KKN ini memiliki tujuan yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa maupun masyarakat sesuai dengan implementasi surat Al-Maun terutama pada gagasan nilai-nilai pendidikan yang dapat dijadikan dasar dalam program KKN tersebut. Surat Al-Maun yang mengajarkan mahasiswa dalam meningkatkan ukhuwah islamiah terhadap sesama manusia, selalu berbuat baik terhadap anak yatim dan dhuafa, serta membebaskan orang miskin dalam kepedulian terhadap sesama.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA:  Vokasi UI Adakan Lokakarya Perfilman

Maka dalam hal ini, peran mahasiswa dalam memberdayakan masyarakat sangat diperlukan. pada kegiatan KKN ini, mahasiswa menjalankan program kerja yang telah dirancang oleh dosen pembimbing lapangan (DPL) serta bimbingan mahasiswa kepada DPL agar kegiatan KKN yang dilaksanakan dapat berjalan dengan baik. Program kerja yang dilaksanakan terbagi menjadi dua, yaitu program kerja di masyarakat dan program kerja di sekolah. Program kerja yang dilakukan di sekolah yaitu pembuatan majalah dinding (Mading) dan implementasi media pembelajaran berbasis catur pada peserta didik.

BACA JUGA:  Penerimaan Mahasiswa Baru UGM Jalur Prestasi Dibuka Hingga 12 April

Program kerja yang dilakukan dimasyarakat adalah senam bersama yang dilakukan di balai desa Tawang Sari dan penyuluhan terhadap proses pemerahan susu sapi sampai ke tempat penampungan susu sapi.

KKN-Dik yang bertempatan di desa Tawang Sari Kecamatan Pujon ini dilaksanakan oleh kelompok 6 Mahasiswa PGSD UHAMKA yang beranggotakan 12 orang yaitu Fidya Rinda Annisa, Alian Dwi Seffian, Luthfi Khoirunnisa, Riana Wulansari, Retno Fadila Pratiwi, Andhini Nur Afifah, Yofie Nur Faaiqah, Bella Shintia, Nurul Saufa Octaviani, Zakiyah Choirunnisa, Siti Mudzalifah, Annisa Azahra. Dengan Dosen Pembimbing Lapangan yaitu Bapak Dr. Samsul Ma’arif, M.Pd.

Pos terkait