Meskipun Pahit, Jus Daun Pepaya Ternyata Punya Manfaat Luar Biasa

Beberapa orang mungkin saja hanya tahu daun mint, daun kemangi, daun buah mengkudu dan sebagainya punya manfaat kesehatan, pun bisa dijadikan bahan alami. Rupanya lebih dari itu, dilansir dari stylecraze daun pepaya juga memiliki banyak manfaat. Sejumlah penelitian mendapat temuan bahwa pada daun pepaya terdapat senyawa phytonutrisi yang bertindak sebagai antioksidan kuat dan meningkatkan dampak kekebalan dalam aliran darah.

Ekstrak pekat yang terdapat pada daun pepaya ini bila dioleskan kekulit maka kulit yang mudah beralergi dapat teratasi. Selain itu bisa mengobati kulit yang terluka, bekas luka, noda, rambut rontok, ketombe, serta infeksi jamur dan bakteri. Daun ini memiliki phytochemical seperti saponin, tanin, alkaloid, dan flavonoid terutama beta karoten yang bekerja sama untuk membersihkan darah kita. Untuk lebih lengkapya inilah beberapa manfaat luar biasa dari daun pepaya.

Mencegah kanker

Beberapa penelitian telah membuktikan daun pepaya memiliki kandungan anti kanker. Sehingga menghambat perkembangan sel kanker. Salah satu jenis kanker yang bisa diobati seperti kanker serviks. Rutin memakan daun pepaya juga dapat mencegah serta mengobati kanker prostat, kanker payudara, kanker hati, dan kanker pankreas.

Membantu penyembuhan DBD

Minumlah 25 ml (mililiter) jus daun pepaya (dalam air) dua kali sehari. Tujuannya akan meningkatkan jumlah trombosit dan mengurangi tingkat keparahan infeksi terhadap hal lain. Kelebihannya memiliki senyawa bioaktif seperti papain, chymopapin dan karikatur yang dapat mengantisipasi rasa mual dan memperbaiki pencernaan.

Mempertahankan cahaya kulit

Jus dari daun pepaya juga dapat membuka pori-pori yang tersumbat dan membersihkan sisa jerawat. Selain itu mencegah munculnya minyak berlebih yang dihasilkan oleh wajah.

Mengatasi masalah timbulnya ketombe

Daun pepaya baik untuk kulit kepala. Fungsinya dapat menghilangkan kelebihan minyak dan kotoran pada akar rambut. Ini adalah obat yang sangat baik untuk menyembuhkan ketombe dan masalah kulit kepala gatal.

Mengobati dan mencegah diabetes

Daun pepaya memiliki senyawa alkaloid dan sapoin. Selain itu daun pepaya memiliki beragam gizi yang mampu untuk mencegah dan mengobati penyakit salah satunya dabetes.

Itulah beberapa manfaat yang terdapat pada daun pepaya, semoga bermanfaat. [Aditia Rahman Allawi]